Kodim 0806/Trenggalek bersama warga bangun program Rumah Tidak Layak Huni.

Trenggalek. Dalam rangka untuk memenuhi kebutuhan rumah layak huni sebagai unsur kesejahteraan sosial, Kodim 0806/Trenggalek melaksanakan program Rumah Tidak Layak Huni sebanyak 550 unit rumah warga yang tersebar di 14 Kecamatan se Kab. Trenggalek.

Saat ditemui Kapten Inf Supoto, Pasi Ter Kodim 0806/Trenggalek membenarkan pada Th. 2017 ini, Kodim 0806/Trenggalek mendapat jatah untuk melaksanakan pembangunan rumah tidak layak huni milik warga yang kurang mampu sebanyak 550 unit.

Pelaksanaan pembangunan rumah tidak layak huni dimulai pada tanggal 12 Mei sampai 11 Juli 2017 dan saat ini sedang dalam pengerjaan pembangunan oleh Babinsa dibantu warga sekitar.

Dari target 550 unit rumah, saat ini yang sudah selesai sebanyak 230 unit dan sisanya masih dalam pengerjaan.

Ibu Tuminem, warga Desa/Kec. Karangan adalah salah satu warga yang rumahnya dibangun dalam program RTLH menyampaikan ucapan terimakasih kepada bapak-bapak Tentara Kodim yang telah membantu membangun rumahnya. Dulu kondisi rumahnya terkesan kumuh namun sekarang kelihatan bagus dan bersih, terang Tuminem.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*