TRENGGALEK. Trenggalek Bertempat di SDN 2 Surodakan Jln. Jaksa Agung Suprapto Kec. Trenggalek telah dilaksanakan Pencanangan Kampanye dan Introduksi Meales Rubella yang diikuti 150 orang dengan Ketua Pelaksana dr. SugitoTeguh (Kadis Kesehatan Kab. Trenggalek), Senin (07/08/17).
Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Trenggalek DR. Emil Elistianto Dardak, Msc beserta Ibu, Dandim 0806/Trenggalek Letkol Arm Bayu Argo Asmoro beserta Ibu, Kapolres Trenggalek AKBP Dony Adityawarman SH, S.IK, M.Sik beserta Ibu, Ketua DPRD Kab. Trenggalek Bpk. Samsul Anam, Kajari Trenggalek Bpk. Umar Yadi, SH.M.Hum., Sekda Kab. Trenggalek Drs. Ali Mustofa, Seluruh OPD Kab. Trenggalek, Seluruh Camat se – Kab. Trenggalek, Seluruh UDP se – Kab. Trenggalek, Muspika Kec. Trenggalek serta Tamu undangan.
Laporan pelaksanaan oleh dr. Sugito Teguh, beliau menyampaikan bahwasannya kegiatan ini dilaksnakan sesuai undang-undang kesehatan dimana semua anak perlu kesehatan. Penyakit Rumbelu ini seperti penyakit campak. Panitia mengucapkan terima kasih atas terselengaranya kegiatan pencangan kampanye dan introduksi imusinisasi meales rumbela pada hari ini.
Sambutan Bupati Trenggalek “ Setiap anak perlu jaminan kesehatan campak rubela. Penyakit rubella ini disebabkan oleh virus dan bahaya bagi Ibu yang sedang hamil dan bisa terjadi keguguran, oleh karena itu penting sekali untuk mengatasi ini semua. Di usia 9 sampai 15 tahun ini diadakan campak penyakit rubela, kegiatan ini di bertujuan untuk pencegahan penyebaran virus rubela,” tutur Bupati Trenggalek.(Feri)
Leave a Reply